Kamis, 28 Juni 2012

The Sweetest Guilty Pleasure


Sering banget banget denger kata-kata ‘duh lagi pengen yang manis-manis nih’. Mmmmm makanan manis emang selalu enak dan bikin kita ketagihan, tapi kebanyakan gula dalam tubuh tanpa kelaian sadarin bisa nimbulin banyak penyakit. Jadi coba yuk itung-itungan lagi sebelum kamu mutusin untung memakannya. Sadar gak sadar, banyak dari ternyata ‘butuh’ yang namanya makanan manis, it’s called sugar craving. Sugar craving ini bisa jadi penghambat utama buat kamu yang lagi on a diet dan lama-kelamaan arahnya jadi diabetes.
What will you do about that?
1.      Mulai hindari makanan yang di dalam kemasan, pilih yang berbentuk asli
2.      Minumlah banyak air putih sepanjang hari, terkadang kamu merasa lapar padahal itu dehidrasi loooh.
3.      Pilih makanan yang mengandung protein karena makanan jenis ini diserap lebih lama dari pada karbohidrat, dan membuat kenyang lebih lama.
4.      Stop konsumsi makanan manis selama 3 minggu! Setelah 3 minggu, keinginan untuk mengkonsumsi lagi pasti gak sekuat sebelumnya.
5.      Kendalikan dorongan untuk ngemil. Kalau kamu lagi makan sesuatu yang manis, coba stop sebentar, jalan-jalan atau alihkan ke aktifitas lain, baru makan lagi. Pasti keinginan untuk memakannya lebih jauh berkurang deh.
6.      Cara terbaik untuk kamu membatasi konsumsipemanis tambahan adalah dengan mengurangi minuman dengan kadar pemanis yang tinggi, bukan Cuma softdrink melainkan juga jus buah dalam kemasandan minuman sport yang banyak mengandung pemanis buatan.
Untuk mengukur asupan gula yang kita konsumsi, lebih baik pada saat membeli kamu memperhatikan label yang tercantum dalam kemasan makanan atau minuman. Kalau di dalamnya terdapat kata-kata sukrosa, fruktosa, dan dextrose, itu pemanis tambahan, you should consider it twice before you buy it.


Selain itu, memakan sesuatu yang manis juga akan merangsang hormone serotonin di otak kita loh. Serotonin adalah hormon yang bisa menyebabkan kita merasa senang. Makanya pada saat minum susu coklat, stress kamu akan sedikit reda. And that’s way you prefer chocolate and any others sweet snacks when you’re stress. Dengan makanan, hormon serotonim kamu akan naik secara drastis tapi gak lama akan turun, itu yang membuat kamu jatohnya jadi addicted.
  Sebenarnya, gula hanya berguna untuk meningkatkan energy tubuh kita tanpa kandungan vitamin, mineral ataupun serat yang bisa kamu temuin di dalam makanan alami. Menurut panduan Asosiasi Jantung Amerika,tambah gula per hari gak boleh lebih dari 6 sendok teh untuk wanita dan 9 sendok the untuk pria.
The Solution
Untuk benar-benar keluar dari yang namanya sugar craving itu butuh komitmen yang kuat guys, kau mungkin bisa bertahan untuk gak minum soda atau makan chips selama satu hari, tapi hari berikutnya pasti akan tergoda lagi,. Atau mungkin sebaliknya, kamu memakan semua makanan manis yang kamu mau, lalu merasa bersalah sesudahnya. Solusi yang paling tepat dari masalah ini adalah dengan cara mengenali dan mengubah apa yang masuk ke mulut kamu. Dalam hal ini karbohidrat. Its takes time untuk membuat hormon kita menjadi stabil kembali dan menghilangkan ‘kecanduan’ akan makanan manis. Butuh motivasi dan disiplin untuk membuang kebiasaan yang lama dan mengikuti pola makan yang baru. Langkah awal yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengubah pilihan mkanan yang masuk. Sebagai contoh coba ubah nasi putih dengan beras merah, terus ganti snack kamu dengan buah apel yang di potong tipis-tipis.
Next step, jauhi tempat-tempat pewe alias tempat yang nyaman untuk ngemil. Sebaliknya, makan 5-6 kali dalam 1 hari, jangan sampai berasa terlalu lapar, karena kalau kamu sampai kelaparan porsi makan kamu justru malah jadi bertambah dari yang biasanya dan itulah yang membuat penimbunan lemak di perut. Selain itu juga hindari juga menyetok snack di lemari dapur, coba ganti dengan stok buah-buah segar di lemari es. Dan yang terakhir yuk perbanyakaktifitas yang bergerak. Ajak sahabat kamu untuk lari pada waktu weekend dengan banyaknya kegiatan gak berasa kamu juga mengurangi kalori di dalam tubuh kamu, karena rasa untuk ngemil snack hilang sejalan dengan kesibukan super yang kamu jalanin.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar